Blogger Jateng

SAMBAL MERAH

Resep Membuat Sambal Merah Khas Rumah Makan Padang\

Bahan-bahan Sambal Merah Khas Rumah Makan Padang Enak :

  • Cabai merah keriting 15 buah
  • Cabai rawit merah 3 buah
  • Bawang merah 7 butir
  • Bawang putih 2 siung
  • Tomat merah 1 buah
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Garam , merica , dan gula pasir secukupnya .
  • Kaldu bubuk instan 1/2 sendok teh ( royco ayam ) atau sesuai selera anda .
  • Air 50 mili liter 
  • Minyak goreng secukupnya ( digunakan untuk menumis )

Cara Membuat Sambal Merah Khas Rumah Makan Padang Enak :

  1. Pertama-tama ulek kasar cabai merah keriting , cabai rawit , bawang merah , bawang putih dan tomat .
  2. Selanjutnya tumis bahan yang sudah diulek bersama dengan daun jeruk hingga harum . tuang air lalu beri merica , garam , kaldu bubuk dan gula secukupnya .
  3. Setelah itu aduk rata bahan-bahan dan masak hingga air meresap dan sedikit agak kental , angkat . taruh di piring saji .
  4. Resep Membuat Sambal Merah Khas Rumah Makan Padang Enak siap untuk disajikan .

Selesai , wah ternyata mudah dan praktis banget ya bahan-bahan dan cara membuatnya sambal merah khas rumah makan padangnya . semoga dengan adanya resep sambal merah khas rumah makan padang ini dapat membantu dan memudahkan anda dalam membuat sambal merah khas rumah makan padang sendiri dirumah

Posting Komentar untuk "SAMBAL MERAH"